Perluasan Konsol Admin untuk Mengelola Space Google Chat

Google baru saja meluncurkan tool khusus di konsol Admin untuk mengelola space di Chat. Tool baru ini memperluas fungsionalitas administrator Workspace dalam mengontrol dan mengelola space atau ruang percakapan kelompok di Chat. Untuk detail selengkapnya, mari simak ulasan berikut!

Perluasan konsol Admin untuk Google Chat

Melalui blog Workspace Updates, Google mengumumkan peluncuran tool baru untuk konsol Admin. Tool baru ini dikhususkan untuk mengelola space di Google Chat. Untuk lebih meningkatkan fungsionalitas tool baru ini, administrator akan dibekali kemampuan:

  • Menghapus space individual;

Photo Credit: Google Workspace Updates

  • Menghapus anggota individu space.

Photo Credit: Google Workspace Updates

Baca juga: Smart Compose, Balas Pesan Google Chat Kini Jadi Makin Ringkas

Mulai menggunakan tool

Tool baru untuk konsol admin ini tersedia untuk seluruh super admin secara default. Super admin dapat mengaksesnya dengan membuka konsol Admin dan kemudian klik menu Apps > Google Workspace > Settings for Google Chat > Manage spaces.

Photo Credit: Google Workspace Updates

Administrator harus sudah ditunjuk dalam peran “Manage chat and space conversation” sebelum bisa mengelola space. Untuk menentukan peran administrator, klik Menu > Account > Admin roles. Selanjutnya, pilih opsi Manage chat and space conversation, lalu klik View privileges atau View admins untuk memastikan penunjukan administrator sudah sesuai.

Baca juga: Google Chat Luncurkan Konfigurasi Announcement-Only untuk Space Manager, Apa Fungsinya?

Menghapus space di domain Anda

Cara menghapus space melalui konsol Admin sebenarnya tidak berbeda jauh dengan cara menghapus melalui Gmail. Berikut langkah-langkah yang perlu Anda ikuti:

  1. Masuk ke konsol Google Admin Anda.
  2. Di konsol Admin, buka Menu > Apps > Google Workspace > Google Chat.
  3. Klik Manage spaces.
  4. Arahkan kursor ke space yang ingin Anda hapus dan klik Delete space.

Menghapus anggota space melalui konsol Admin

  1. Masuk ke konsol Google Admin Anda.
  2. Di konsol Admin, buka Menu > Apps > Google Workspace > Google Chat.
  3. Klik Manage spaces.
  4. Arahkan kursor ke space yang ingin Anda edit dan klik Manage members.
  5. Klik Remove.
  6. Masukkan Alamat email pengguna yang ingin Anda hapus dari space dan klik Remove.

Ketersediaan tool

Tool baru konsol Admin untuk Google Chat ini dirilis dalam format extended rollout mulai tanggal 30 Mei 2023 (kemungkinan memerlukan waktu hingga 15 hari ke depan untuk visibilitas fitur). Perilisan ini berlaku untuk domain rilis cepat maupun domain rilis terjadwal. Tool tersedia untuk seluruh edisi Google Workspace.

Baca juga: Kini Admin Dapat Menginstal Google Chat untuk Direct Message Workspace, Bagaimana Caranya?

Dengan hadirnya tool baru di konsol Admin untuk Google Chat ini, administrator dapat lebih leluasa dalam mengelola space. Kini administrator dapat menghapus space individual maupun anggota space individual langsung dari konsol Admin, tanpa perlu melalui Gmail lagi,

Selain tool baru ini, Google terus melakukan peningkatan untuk konsol Admin agar pekerjaan administrator menjadi semakin ringan, sehingga alur kerja pun tidak terganggu. Selain untuk Chat, Google juga meluncurkan berbagai tool admin untuk aplikasi lain seperti Gmail dan bahkan Docs. Dengan begitu, penggunaan aplikasi dalam ekosistem Google Workspace pun semakin mudah.

Untuk pemanfaatan yang makin optimal, jangan lupa berlangganan edisi Google Workspace sesuai kebutuhan Anda. Tersedia Workspace for Business untuk keperluan bisnis dan Workspace for Education untuk institusi pendidikan, semuanya tersedia di EIKON Technology. Untuk informasi mengenai penerapan solusi, silakan hubungi kami di sini!

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
1 Comment
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments