Cara Mudah Rapikan Percakapan di Google Chat

Sering merasa sulit menemukan percakapan di Google Chat? Anda punya banyak percakapan yang menumpuk? Meski kedengarannya sepele, problem seperti ini juga bisa menghambat alur kerja Anda, terutama jika sudah dibiarkan terlalu lama. Sebagai solusi, Google baru saja meluncurkan fitur tambahan di Chat yang akan memudahkan Anda mencari percakapan. Bagaimana cara kerjanya?

Fitur rapikan percakapan di Google Chat

Photo Credit: Google Workspace Updates

Fitur terbaru Google Chat yang diperkenalkan dengan nama resmi “chat declutter” ini meningkatkan pengalaman chatting dengan menemukan dan mengakses percakapan Chat Anda yang paling relevan secara cepat.

Chat declutter secara otomatis akan menyembunyikan pesan langsung (direct message) dan space Chat yang tidak aktif selama 7 hari terakhir. Fitur ini hanya aktif jika akun Anda memiliki lebih dari 10 percakapan dan tidak akan memengaruhi percakapan yang disematkan.

Untuk menampilkan kembali percakapan atau space yang disembunyikan oleh chat declutter, Anda cukup mengeklik tombol More yang ada di bagian bawah daftar percakapan. Ini akan menampilkan seluruh percakapan dan space yang sebelumnya disembunyikan sistem. Untuk menyembunyikan kembali, klik Less.

Baca juga: Smart Compose, Balas Pesan Google Chat Kini Jadi Makin Ringkas

Mulai menggunakan chat declutter

Untuk mulai menggunakan chat declutter ini tidak diperlukan pengaturan tambahan apa pun dari administrator. Anda bisa langsung menggunakannya setelah fitur dirilis. Perilisan dilakukan secara bertahap, baik itu untuk domain rilis cepat maupun domain rilis terjadwal, mulai tanggal 2 Juni 2023 (kemungkinan akan memakan waktu hingga 15 hari ke depan untuk visibilitas fitur).

Baca juga: Peningkatan Tampilan Google Chat dengan Material Design 3

Percakapan makin mudah diikuti dengan kutipan

Photo Credit: Google Workspace Updates

Selain chat declutter, sebelumnya Google Chat juga telah meluncurkan kapabilitas quoting message atau mengutip pesan. Dengan begitu, Anda dapat mengutip pesan Chat yang dikirim sebelumnya untuk memberikan konteks pada respons yang Anda berikan.

Katakanlah Anda ingin menjawab sebuah pertanyaan di space Google Chat, namun peserta lain sudah membahas topik lain. Agar peserta lain bisa segera menangkap pesan Anda, gunakan fitur ini dan kutip bubble pesan yang berisi pertanyaan sebagai rujukan.

Sama seperti chat declutter, fitur quoting message ini pun tidak memerlukan pengaturan tambahan dari administrator. End-user bisa langsung menggunakannya di ruang percakapan setelah fitur dirilis.

Ketersediaan fitur chat declutter

Fitur chat declutter ini dirilis secara bertahap mulai dari tanggal 2 Juni 2023, baik itu untuk domain rilis cepat, maupun domain rilis terjadwal (kemungkinan akan memerlukan waktu hingga 15 hari ke depan untuk visibilitas keseluruhan fitur). Chat declutter tersedia untuk seluruh pelanggan Google Workspace edisi apa pun dan juga bagi pengguna dengan Google Account pribadi.

Baca juga: Pengaturan Ruang di Google Chat Menjadi In-Line Thread, Bagaimana Cara Kerjanya?

Dengan hadirnya fitur chat declutter ini, percakapan dan space Anda di Google Chat pun akan terlihat lebih rapi. Menemukan percakapan penting pun jadi lebih mudah dan cepat. Menariknya lagi, fitur ini bisa langsung digunakan setelah perilisan selesai, tanpa perlu pengaturan tambahan apa pun lagi.

Selain Chat, rangkaian produktivitas Google Workspace masih memiliki berbagai aplikasi yang dilengkapi dengan fitur dan kapabilitas yang didesain khusus untuk memudahkan pekerjaan Anda. Belum menggunakan Workspace di lingkungan kerja Anda? EIKON Technology menyediakan Workspace for Business untuk kebutuhan bisnis dengan proses implementasi menyeluruh. Untuk informasi lengkap, silakan hubungi kami di sini!

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments