Dampak Perkembangan Teknologi Di Indonesia Terhadap Sektor UKM
Dampak Perkembangan Teknologi Di Indonesia Terhadap Sektor UKM – Perkembangan teknologi di Indonesia telah mengalami banyak perubahan selama lebih dari 20 tahun. Teknologi di Indonesia mulai lebih berkembang pesat ketika memasuki tahun 2000, terlebih lagi sejak internet mudah dijangkau oleh semua kalangan masyarakat.
Bila selama ini para pelaku usaha kecil menengah atau UKM Indonesia biasa memasarkan bisnis mereka secara konvensional seperti mulut-ke-mulut atau hanya menunggu bola, kini saatnya mereka melebarkan sayap melalui cara yang lebih moderen, yaitu dengan memanfaatkan teknologi jaringan internet.
Pemanfaatan Teknologi Yang Tepat Guna Dapat Meningkatkan Bisnis UKM Indonesia
Salah satu tulang punggung ekonomi Indonesia adalah industri usaha kecil dan menengah (UKM) yang selama ini telah meningkat 6% setiap tahunnya. Pertumbuhan ini didorong oleh banyak pihak, termasuk pemerintah dan lembaga swasta yang tak jarang melakukan pembinaan dan pendampingan usaha.
Yang terkadang menjadi hambatan selama ini adalah banyaknya pelaku usaha yang masih enggan mengenal teknologi internet. Padahal dengan memanfaatkan teknologi, informasi, dan jaringan internet yang semakin mudah dijangkau dan digunakan dapat membantu mengembangkan usaha berkali lipat.
Kesuksesan UKM Indonesia saat ini tak lepas dari bantuan para penggiat teknologi yang mengadaptasi layanan berbasis teknologi untuk menjalankan pemasaran secara online. Kreativitas yang sangat beragam dari masyarakat Indonesia sangat berpotensi membangun UKM yang memiliki daya saing tinggi. Dengan memanfaatkan teknologi internet para pelaku UKM dapat memiliki potensi pasar yang luas dan menciptakan ragam peluang baru yang menguntungkan.
Jangan Berhenti Berinovasi Untuk Meningkatkan Kualitas Bisnis
Dampak perkembangan teknologi di Indonesia memang semakin memudahkan banyak aktifitas bisnis, salah satunya adalah kemudahan dalam mencari informasi terkini. Bagi para pelaku bisnis, kemampuan melihat minat pasar dan trend baru adalah sesuatu yang wajib diasah.
Saat ini teknologi berperan sangat penting untuk mendongkrak kinerja UKM dan mengatasi kesulitan dalam memproduksi barang komoditas yang berkualitas.
“Contohnya saja, selama ini Anda berbisnis sepatu dan tas dari bahan kulit, serta telah membuka gerai disuatu tempat namun penjualan terasa mengalami stagnansi. Anda dapat mencoba inovasi baru dengan berjualan secara online.”
Tak perlu punya website sendiri karena kini banyak situs online yang menjadi wadah bag untuk berjualan secara online dengan mudah. Biasanya situs ini juga menyediakan berbagai forum yang khusus untuk mempertemukan penjual dan pembeli. Dari situ pelaku bisnis juga dapat memperluas koneksi dengan bertemu banyak orang dari bisnis yang berbeda. Hal ini dapat membuka peluang bisnis baru bagi para pelaku UKM.
Mempelajari Teknologi Bukanlah Hal Yang Percuma
Tak masalah bila Anda berasal dari latar belakang yang sama sekali tak berhubungan dengan IT karena sebenarnya teknologi dapat dipelajari. Anda tak harus paham bahasa pemrogaman untuk membuat situs penjualan online karena kini perusahaan seperti EIKON Technology dapat membantu Anda mewujudkan situs penjualan yang sesuai dengan keinginan Anda.
Selain itu EIKON Technology dapat memberikan solusi dengan menyediakan layanan adverstising yang profesional untuk memacu bisnis digital para pelaku UKM Indonesia. Konsultasikan bagaimana Anda ingin meningkatkan bisnis dengan memanfaatkan teknologi masa kini.