Cara Membuat Password Pakai Gambar dan Pola Menggunakan GOTPass

Inovasi baru pada cara membuat password menggunakan gabungan dari gambar dan pola ini rupanya seru juga untuk dipelajari. Saat huruf dan angka sudah mainstream jadi password sehari-hari di banyak akun kita, Anda bisa coba metode GOTPass yang dikembangkan oleh tim peneliti dari Universitas Plymouth, Inggris. Berikut cara kerjanya seperti yang dikutip dari Engadget.

cara membuat password dengan GOTPass

Bikin Password Dengan Gambar dan Pola

Bila selama ini password dengan gabungan huruf besar-kecil dan angka masih dapat di-hack dengan mudah, metode password dengan gambar dan pola bisa menjadi pilihan baru untuk mengamankan akun Anda. Metode password yang disebut GOTPass ini diklain sebagai metode yang paling aman dan praktis.

Cara kerjanya:

GOTPass hanya memerlukan satu kali setup untuk mendapatkan password, yang mana pengguna akan diminta untuk menggambar pola pada grid 4×4 — mirip seperti skema membuka kunci Android. Setelah menentukan pola, sistem akan menampilkan 30 gambar yang serupa dengan emoji dan ikon secara acak, Anda akan diminta untuk memilih satu dari sekian gambar tersebut. Setelah membuat pola dan memilih gambar, Anda baru bisa mendapatkan “password”.

Bagaimana sistemnya saat log-in?

Ternyata prosesnya cukup simpel, Anda cukup memasukkan username, lalu gambar pola. Selanjutnya akan ditampilkan 16 gambar, yang mana Anda harus memilih dua gambar dari yang sudah Anda pilih sebelumnya, sedangkan 14 gambar lain hanyalah sebagai umpan. Setelah memilih gambar yang tepat, Anda akan mendapat kode satu kali pakai yang harus Anda input ke dalam kotak yang telah tersedia.

Cara Membuat Password

Jauh Lebih Aman Dari Password Biasa

“Waduh, keliatanya rumit banget ya?”

Mungkin itu kalimat pertama yang terlintas dibenak Anda setelah saya menceritakan langkah-langkah yang harus Anda tempuh dalam menggunakan metode GOTPass sebagai cara membuat password yang baru. Sebenarnya nggak serumit yang Anda bayangkan, kok. Pada kenyataannya, proses ini berlangsung lebih cepat ketimbang Anda harus mengetik password pada layar.

Para tim peneliti mengatakan bahwa password jenis ini terbukti lebih mudah diingat, dan jauh lebih aman dari berbagai macam retasan. Para peneliti telah melakukan 690 kali percobaan peretasan menggunakan metodologi acak dan target campuran untuk GOTPass. Hasilnya, 8 dari 690 kali percobaan peretasan benar-benar berhasil, sedangkan 15 kali percobaan berhasil lainnya terjadi karena kebetulan saja. Total 23 kali atau 3,33% percobaan peretasan berhasil dilakukan.

Permulaan yang bagus, kan? Saat ini para peneliti sedang melakukan tes lebih jauh untuk mencoba tingkat keberhasilan dan kegunaannya.

Pengaplikasian GOTPass

Para peneliti mengatakan bahwa sistem ini kemungkinan besar bisa diaplikasikan untuk online banking dan layanan lainnya dimana pengguna yang memiliki beberapa akun mengalami kesulitan untuk membawa berbagai macam perangkat (device) untuk mendapatkan akses.

Kini dengan semakin banyaknya metode baru dalam cara membuat password agar lebih aman dan tahan retasan tentu membuat Anda akan semakin nyaman dalam melakukan aktivitas online. Apalagi bila aktivitas online tersebut juga dapat membantu Anda menyelesaikan pekerjaan lebih cepat.

Dengan bantuan teknologi berbasis cloud, Anda bisa bekerja dari mana saja dengan bermodal koneksi internet yang dapat terintegrasi dengan baik dari berbagai perangkat seperti laptop, smartphone, dan tablet Anda.

Coba cara bekerja yang baru menggunakan Google Apps for Work berbasis cloud. EIKON Technology dapat membantu Anda mendapatkan layanan terbaik dari Google. Hubungi disini:

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments