Meeting Makin Jernih, Google Meet Series One Desk 27 dan Acer Chromebase Kini Otomatis Sesuaikan Pencahayaan
Salah satu aspek penting dalam melakukan online meeting yang kerap dilupakan adalah aspek pencahayaan atau lighting. Tanpa pencahayaan yang baik, video Anda akan sulit dilihat oleh peserta meeting lainnya. Sebagai salah satu solusinya, Google Meet memperkenalkan sebuah fitur yang akan menyesuaikan pencahayaan secara otomatis,
Fitur tersebut menghadirkan low-light mode yang didukung oleh kecerdasan buatan (AI) untuk menyesuaikan video secara otomatis agar Anda lebih terlihat saat berada di tempat yang redup. Fitur ini pun bekerja saat Anda berada di tempat yang terlalu terang (misalnya saat berada di luar ruangan), sehingga video bisa tetap terlihat jelas.
Sekarang, fungsionalitas tersebut diperluas untuk perangkat Google Meet Series One Desk 27 dan Acer Chromebase for Meetings. Bagaimana fitur pencahayaan otomatis Meet bekerja untuk kedua perangkat tersebut? Mari simak ulasannya berikut ini!
Pencahayaan otomatis untuk Google Meet Series One Desk 27 dan Acer Chromebase for Meetings
Photo Credit: DCStudio (Freepik)
Setelah sebelumnya meluncurkan fitur pencahayaan otomatis dengan low-light mode untuk Google Meet versi web dan aplikasi seluler, kini fitur tersebut hadir untuk perangkat Google Meet Series One Desk 27 dan Acer Chromebase for Meetings.
Dengan hadirnya fitur pencahayaan tersebut, saat perangkat mendeteksi video Anda tidak memiliki pencahayaan yang baik, maka sistem secara otomatis akan menyesuaikan kecerahan video untuk meningkatkan visibilitas Anda selama mengikuti online meeting. Fungsionalitas ini rencananya juga akan dihadirkan pada perangkat meeting Google Meet yang lebih besar di masa mendatang.
Baca juga: Update Google Assistant untuk Perangkat Meeting Google Meet: Perintah Suara yang Lebih Terkontrol
Mulai menggunakan fitur
Fitur pencahayaan pada perangkat Google Meet Series One Desk 27 dan Acer Chromebase for Meetings ini tidak memerlukan pengaturan tambahan apa pun dari administrator. Fitur akan aktif secara otomatis saat Meet mendeteksi bahwa video Anda memiliki pencahayaan yang buruk.
Pengguna bisa menonaktifkan dan mengaktifkan kembali fitur untuk online meeting yang sedang berlangsung dengan mengikuti langkah-langkah berikut:
- Saat online meeting berlangsung klik More > Settings.
- Di bagian kiri halaman, klik Video > Adjust video lighting (pilih sesuai kebutuhan untuk mengaktifkan atau menonaktifkan fitur).
Pengaturan ini hanya tersedia untuk perangkat Google Meet Series One Desk 27 dan Acer Chromebase for Meetings.
Baca juga: Laporan Work Insights untuk Google Chat dan Google Meet, Bagaimana Cara Kerjanya?
Ketersediaan
Photo Credit: yanalya (Freepik)
Fitur ini tersedia untuk seluruh pelanggan Google Workspace yang menggunakan perangkat Google Meet Series One Desk 27 dan Acer Chromebase for Meetings. Fitur dirilis secara bertahap (gradual rollout), baik untuk domain rilis cepat, maupun domain rilis terjadwal, mulai dari tanggal 30 Oktober 2023 (membutuhkan waktu hingga 15 hari ke depan untuk visibilitas fitur).
Baca juga: Peningkatan Kualitas Virtual Meeting Saat Bergabung dengan Virtual Machine
Dengan hadirnya fitur penyesuaian pencahayaan untuk perangkat meeting Google Meet Series One Desk 27 dan Acer Chromebase for Meetings, Anda tak perlu repot lagi mengatur pencahayaan video selama mengikuti online meeting. Sebab, fitur ini bekerja secara otomatis dengan dukungan kecerdasan buatan (AI).
Tak sabar untuk segera mencoba fitur otomatis dari Google Meet ini? Anda bisa langsung mencobanya dengan perangkat yang telah disebutkan dan berlangganan Google Workspace. EIKON Technology menyediakan Workspace edisi Business yang cocok untuk kebutuhan bisnis skala besar, serta Workspace edisi Education untuk institusi pendidikan. Informasi lebih lanjut mengenai berlangganan, silakan hubungi kami di sini!