Synergyse, Tutor Pribadi Anda Untuk Belajar Fitur-Fitur Google Apps!
Ingatkah Anda ketika masih duduk di bangku sekolah dasar, ketika guru atau ayah dan ibu mengajari Anda belajar? Pasti rasanya menyenangkan bukan? Belajar menjadi lebih nyaman dan terasa mudah dipahami. Itulah kenapa Google akhirnya mengakuisisi Synergyse, startup asal Toronto yang menyediakan layanan online training fitur-fitur Google Apps.
Awalnya, Synergyse hadir dalam bentuk sebuah ekstensi pada Google Chrome. Untuk menggunakan layanannya, pengguna harus merogoh kocek sebesar $10 untuk pengguna bisnis dan individual yang berlangganan selama satu tahun, serta gratis untuk pelajar.
Ternyata, konsep virtual coach yang dibangun dalam interface layanan Google yang ditawarkan oleh startup ini telah menarik perhatian perusahaan raksasa search engine tersebut. Sehingga proses akuisisi terjadi secara resmi pada tanggal 3 Mei 2016 lalu.
Langkah Jenius Dalam Membantu Pengguna Mendapat Tutorial Fitur-Fitur Baru Google
Google terus mengembangkan kualitas layanannya dengan menambah dan memperbaiki fitur-fitur mereka secara kontinyu. Mungkin agak sulit bagi kita untuk terus mengikuti langkah perubahan Google yang terjadi secara cepat, sehingga kita ketinggalan berita fitur-fitur terbaru mereka.
Anda tak perlu khawatir akan ketinggalan info bahkan tutorial penggunaan fitur-fitur terbaru dari Google, karena mereka akan memberi notifikasi tiap kali ada perbaruan fitur dan menyuguhkan video yang bisa Anda tonton langsung dari semua layanan Google Apps seperti GMail, Calendar, Drive, Docs, Sheets, Slides, dsb.
Cara mendapatkan Synergyse
Untuk menggunakan layanan ini, Anda harus menginstal ekstensi Synergyse yang bisa Anda dapatkan dengan gratis di https://www.synergyse.com/install/
Tunggu beberapa menit agar ekstensinya terinstal dengan sempurna pada Google Apps Anda. Bila telah sukses terinstal, Anda akan melihat logonya yang berupa lingkaran berwarna merah, biru dan hijau tampil pada bagian pojok kanan atas di semua layanan Google Apps Anda.
Anda bisa memilih tutorial fitur apa yang ingin Anda ketahui dengan menulis topik yang diinginkan di kotak Search atau scrolling down dari beberapa pilihan tutorial yang tersedia.
Tutorial dalam bentuk video dan teks yang dikemas dengan apik membuat kita sebagai pengguna menjadi lebih mudah memahami cara penggunaan suatu fitur yang bahkan mungkin kita tidak tahu sebelumnya. Training yang dihadirkan akan selalu ter-update.
Google berharap adanya tutorial langsung dalam tampilan Google Apps, Anda akan lebih mudah menggunakan layanan yang bertujuan untuk membantu Anda bekerja lebih produktif, kolaboratif, efektif, dan efisien dengan merangkul transformasi digital yang ada. Selamat mencoba!