Cara Membuat Akun GMail Agar Bisa Digunakan Dari Provider Email Lain
Cara Membuat Akun GMail Agar Bisa Digunakan Dari Provider Email Lain – Google memiliki fitur GMailify yang membuat akun GMail Anda bisa digunakan pada provider/layanan email lain. Saat ini, kebanyakan dari kita sudah memiliki lebih dari satu alamat email. Alamat email yang berbeda tersebut bisa saja untuk mengakomodasi beberapa keperluan yang berbeda.
Contohnya adalah satu alamat email untuk bekerja, satu untuk alamat email pribadi, dan mungkin juga satu alamat email untuk blog Anda. Tujuan dari pembedaan alamat email tersebut adalah agar semua informasi yang masuk ke Anda tidak tercampur dan dapat dipilah-pilah sesuai kategorinya masing-masing.
Menariknya, hal ini rupanya sudah dipikirkan oleh Google sehingga mereka membuat fitur GMailify, yang memungkinkan Anda menggunakan tampilan dan fitur GMail pada email dengan provider yang berbeda.
Ambil contoh saja, selain memiliki akun GMail, Anda juga memiliki akun lain seperti @yahoo, @hotmail, dan @outlook — yang memiliki settingan akun IMAP/POP. Dengan menautkan alamat-alamat email tersebut pada akun GMail Anda, Anda bisa menggunakan tampilan dan fitur GMail pada seluruh email Anda tanpa harus repot bergonta-ganti email.
Apa manfaat menautkan akun GMail pada akun provider EMail lainnya?
Sejak Google meluncurkan fitur GMailify pada tanggal 30 Maret 2015 lalu, banyak feedback positif yang dirasakan oleh banyak pengguna. Kebanyakan pengguna merasa fitur-fitur pada GMail seperti proteksi spam serta organisasi inbox yang lebih baik, sehingga hal ini banyak membantu pengguna untuk lebih nyaman dalam berinteraksi dan bekerja.
Lalu kenapa lebih memilih menautkan email dari provider lain? Rata-rata pengguna memilih untuk menautkan email provider lain pada GMail karena tidak ingin repot dalam berganti-ganti email.
Bisa jadi email yang penting berada pada akun provider A, sehingga akan rancu bila Anda tiba-tiba harus berganti berpindah ke akun GMail.
Anda cukup menautkan tampilan akun GMail pada akun provider lain pilihan Anda untuk tetap menikmati segara kelebihan GMail seperti kolaborasi yang real-time, proteksi spam, serta inbox yang lebih terorganisir.
Cara membuat akun GMail agar bisa digunakan pada provider email lain:
Jika sudah memiliki akun non-Gmail yang didukung, seperti Yahoo! mail atau Microsoft Outlook pada aplikasi Android Gmail (versi 4.4+), Anda dapat menautkannya ke Gmail.
- Di ponsel atau tablet Android, buka aplikasi Gmail.
- Di kiri atas, sentuh Menu .
- Gulir ke bawah dan sentuh Setelan.
- Sentuh akun non-Gmail yang ingin ditautkan.
- Sentuh Tautkan akun.
Setelah menautkan alamat email ke Gmail, Anda akan melihat email-email tersebut di bawah alamat Gmail yang ditautkan, pada aplikasi Gmail Android dan web di mail.google.com.
Pembatalan Tautan Email:
Jika berubah pikiran, Anda selalu dapat membatalkan tautan alamat dari Gmail.
- Di ponsel atau tablet Android, buka aplikasi Gmail.
- Di kiri atas, sentuh Menu .
- Gulir ke bawah dan sentuh Setelan.
- Sentuh akun Gmail yang ingin Anda batalkan tautannya.
- Sentuh Batalkan tautan dalam kategori Akun Tertaut.
Kemudian kami akan menanyakan apakah Anda ingin menyimpan semua email yang diimpor ke kotak surat Gmail dari akun lainnya.
- Jika Anda menghapusnya dari Gmail, email tersebut masih akan berada di kotak masuk penyedia lain (misalnya, Outlook atau Yahoo! mail).
- Jika Anda menyimpannya di Gmail, email tersebut akan tetap di akun Gmail. Namun, jika Anda memindahkan atau menghapusnya dalam Gmail, tindakan ini tidak akan tercermin dalam akun lainnya.
Setelah Anda membatalkan tautan akun, Gmail akan berhenti memperlihatkan pesan baru dari akun lainnya.
Lebih efektif pake cara ini, jadi gak perlu repot buat akun di masing-masing email, makasih infonya gan sangat ngebantu